Kamis, 06 Februari 2014

QC mamografi (QUALITY CONTROLE)

          Adalah bagian dari quality assurance yang menitik beratkan aktifitas programnya pada teknik-teknik yang diperlukan bagi pengawasan, penjagaan dan perawatan peralatan radiology (Pesawat sinar X).
3 Langkah yang diperlukan untuk suatu program QC.
  1. Uji penerimaan pesawat / uji fungsi awal
      Apakah pesawat yang telah dibeli memiliki kinerja sesuai dengan    spesifikasi
      pabrik yang telah mereka rekomendasikan dengan standar nasional atau
      internasional.
  1. Pemantauan kinerja rutin
Dilakukan pemantauan secara periodic yang bersifat harian, mingguan bulanan.
  1. Perbaikan (maintenance)
Kinerja komponen peralatan telah melampaui rekomendasi standar yang dianjurkan.misalnya Tabung sinar X.
Upaya penggantian komponen peralatan harus dilakukan demi menjaga keselamatan/ perlindungan dan menjamin mutu bagi pengguna jasa atau bagi
Petugas pelaksana.
Kualitas imaging mammografi ditentukan oleh
-    Sensitifitas film dengan alat Densitometer
Sensitifitas film yaitu mengukur karakteristik respon film terhadap radiasi baik cahaya tampak atau sinar X
Manfaatnya- dapat menilai kontras film,dapat menilai speed film, membandingkan film satu dengan yang lain,dan dapat mengetes cairan developer.
-         Kaset
Merupakan wadah yang kedap cahaya tampak dan  untuk menempatkan film diantara insifying screen. Kaset memiliki berbagai ukuran sesuai kebutuhan.
Kaset mudah cedera dan mengakibatkan kebocoran, oleh sebab harus selalu diperiksa dan dibersihkan secara teratur dengan frekuensi harian,mingguan atau bulanan.
-         Screen film
Intensifying screen terbuat dari bahanflouresen yang memancarkan cahaya tampak bila terkena radiasi sehingga dapat menghitamkan film. Kaset yang baik harus sesuai dengan sepasang intensifying screen. IS yang sudah lama mudah cedera, dan benda asing pada permukaan screen dapat memberikan artefak pada film. Screen harus diperiksa dan dibersihkan secara teratur dengan frekuensi tiap mingguan,bulanan atau setiap perbaikan fisik terhadap kaset (bila diperlukan).
-         Generator performance (KV, mA linearity, Waktu eksposi)
Generator adalah satu  elemen dari system pembangkit sinar X Keluaran sinar X dari tabung sinar X sangat dipengaruhi oleh parameter teknis antara lain kualitas tegangan suplai KV, MA dan Waktu.
a)      Uji akurasi KVp
Voltage tabung sinar X mempunyai efek yang signifikan terhadap kualitas gambar  dan juga dosis radiasi kepada pasien.Oleh karena itu pemilihan KV pada meja kontrol seharusnya mamproduksi output KVp dengan tingkat energi radiasi sinar X yang proporsional. Variasi perbedaan setting KVp kualitas berkas sinar X masih diperkenankan ± 4 Kvp dari nilai sesungguhnya.
Pengujian ini dapat dilakukan dengan alat KVp meter digital multi function
 (QC Equipment)
b)      Uji linearitas mA
mA selector pada generator sinar X digunakan untuk mengatur temperatur filamen tabung sinar X, sepanjang waktu eksposi. Lebih penting lagi mA selector menentukan kuantitas sinar X yang terjadi dalam suatu berkas sinar.
Output radiasi seharusnya adalah sama sepanjang KVp yang digunakan pada posisi konstan. Pengujian ini dapat dilakukan dengan mA meter digital multi function. (QC Equipment)
a)      Uji waktu eksposi
Waktu eksposi secara langsung mempengaruhi kuantitas keseluruhan dari radiasi sinar X yang keluara dari tabung , dan dosis radiasi yang diterima pasien . Cara termudah untuk mengukur akurasi nilai waktu eksposi dengan menggunakan alat timer digital (multi function meter), namun demikian bila fasilitas radiology tidak memiliki peralatan ini, dengan alat Spinning top devices (manual). QC Equipment.
Gambar mammografi yang bagus
1 dapat memperlihatkan kontras dan detil yang tajam Yaitu dapat membedakan antara lesi dengan jaringan sekitar payudara.
2 Musculus pectoralis mayor jelas terlihat
3 Bagian superior dan inferior tidak terpotong
4 Seluruh gambaran mammogram jelas terlihat.
Free counters

Tidak ada komentar:

Posting Komentar